salep mata : video cara penggunaan dan pemakaian yang benar

Video penggunaan eyegel yang tepat





Untuk penggunaan obat yang baik dan benar, gunakan obat hanya seperti petunjuk cara pakai, pada waktu yang tepat dan penuh selama waktu pengobatan. Jika anda menggunakan obat yang dijual bebas, ikutilah cara pakainya seperti petunjuk pada label kecuali ada petunjuk lain dari dokter anda.


Obat yang anda beli di apotek yang diserahkan oleh apoteker biasanya akan diberikan dalam kantong atau bungkus sendiri-sendiri. Untuk itu sebaiknya anda selalu menjaga agar obat dalam keadaan tertutup rapat dalam wadah aslinya jika tidak sedang digunakan.


Jangan pisahhkan label obat dari obat,karena informasi mengenai cara pakai dan informasi penting lainnya terdapat pada label tersebut. Untuk mencegah kesalahan,jangan minum obat ditempat yang gelap. Selalu membaca label sebelum minum obat,terutama tanggal kadaluarsa dan petunjuk pakai obat

Salep Mata adalah sediaan setengah padat, digunakan pada mata dengan cara dioleskan. salep mata biasanya dikemas dalam bentuk tube. Tujuan utama penggunaan sediaan salep yaitu untuk memperlama kontak obat dengan permukaan mata.


Cara Pemakaian salep Mata yang Baik
  • Siapkan alat-alat yang diperlukan seperti kapas, tisu,
  • Cuci tangan dengan air dan sabun, Jangan menyentuh ujung tube salep
  • Bersihkan sudut mata, jaga agar tidak ada debu atau mikroba
  • Tengadahkan kepala, tarik kebawah kelopak mata bawah sampai membentuk cekungan
  • Tempatkan botol  salep dekat dengan mata jangan sampai menyentuh mata, wajah atau permukaan lain
  • Arahkan mata melihat keatas dan teteskan salep mata sesuai aturan
  • Oleskan salep mata di dalam cekungan mata sepanjang 1 cm atau sepanjang cekungan mata
  • Pejamkan mata selama 1-2 menit, jangan mengkedip-kedipkan mata
  • Bersihkan kelebihan tetes atau salep yang tercecer mengenai wajah
  • Beri jarak pemakaian lebih dari satu macam  salep mata
  • Berikan jarak minimal 5 menit dengan mendahulukan pemakaian tetes mata baru pakailah salep mata dan beri jarak 10 menit
  • Bila memakai lensa kontak, lepas dan pasang kembali sekitar 15 menit setelah pemakaian tetes mata atau salep mata.
  • Tutup kembali tetes dan salep mata anda, jangan mencuci ujungnya.
  • Cuci tangan dan pasangkan tutup botol dan simpan obat dengan baik.